Sukabumi.suara.com – Pesta demokrasi atau Pemilu sekaligus Pilpres 2024 akan dilaksanakan kurang dari dua tahun lagi. Saat ini, sudah banyak nama politisi dan tokoh yang namanya disebut-sebut akan diusung sebagai Capres dan Cawapres oleh tiap partai, salah satunya Sandiaga Uno.
Bernaung di bawah parpol Gerindra, namun hingga saat ini memang belum ada pengumuman resmi apakah Sandiaga Uno akan kembali diusung dalam Pilpres, entah sebagai Capres atau Cawapres.
Pun saat ditanya mengenai arah hal tersebut, Sandiaga Uno tidak memberikan jawaban pasti dan mengatakan jika penentuan dirinya dalam Pilpres 2024 akan ditentukan oleh parpol.
"Domainnya partai politik, jadi penentuan itu (maju jadi capres atau cawapres) masih satu tahun lagi, yang akan menentukan para petinggi partai poliitik," ujar Sandiaga, Sabtu (29/10/2022), mengutip Suara.com.
Baca Juga:Ganjar dan Prabowo Bersaing Ketat di Bursa Capres 2024, Siapa Unggul?
Tak hanya itu, ia juga mengatakan jika alih-alih memikirkan soal Pilpres, saat ini Sandiaga mengaku masih fokus menjalani perannya sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf).
"Saya sebagai yang ditugaskan di kementerian akan fokus pada tugas saya kementerian pariwisata dan ekonomi kreatif untuk ekonomi," tambahnya lagi.
Di sisi lain, Sandiaga Uno juga tetap mengakui bahwa karena semakin dekat, situasi politik menjelang pemilu juga semakin intens. Ia bahkan mengungkap bahwa kekinian kerap diminta untuk membagikan pengalamannya saat diusung dalam Pilpres 2019 lalul kepada parpol.
“Saya ditugaskan untuk menjelaskan tahapan-tahapan dari berpengalaman mengikuti proses Pilpres 2019," imbuhnya.
Baca Juga:PAN Umumkan 9 Nama yang Masuk Dalam Daftar Kandidat Capres, Ada Nama Puan Maharani