Sukabumi.suara.com - Meski Ria Ricis dan Teuku Ryan mengelak rumah tangga diisukan retak, kini su tersebut kembali mencuat lantaran Teuku Ryan ketahuan tak hadiri acara bukber keluarga Ria Ricis.
Ria Ricis sendiri sempat mengelak dan menyebut rumah tangganya baik-baik saja. Dan memamerkan tanda cium di tangan Teuku Ryan, hal ini nampak dijadikan tameng untuk menutupi masalah keluarganya.
Awal mulanya saat kakak Ria Ricis, yakni Shindy Kurnia Putri Sastromartodjo mengaku acara buka bersama ini hanya dihadiri oleh keluarga inti. Shindy menjadi tuan rumah.
"Hari ini itu kita mau ada acara bukber keluarga, keluarga inti."
Baca Juga:Anak Muda yang Ingin Mulai Usaha, Ini Tips Bisnis Inspiratif dari Pengusaha Skin Care dan Apotek
"Ada keluarganya Mbak Oki, keluarga Icis, keluarga saya," terang Shindy Kurnia Putri Sastromartodjo.
Sementara itu Oki Setiana Dewi , kakak Ria Ricis yang lain, juga menyampaikan bahwa ada beberapa anggota keluarganya yang lain pun tak hadir.
"Nggak terlalu lengkap banget ya karena di sini juga ada beberapa yang nggak hadir juga, sepupu-sepupu ada yang nggak hadir juga."
"Tapi nggak papa, kita kan merencanakan buka puasa terakhir lah nanti insya Allah, kita buka puasa bareng lagi seluruh keluarga lengkap."
"Kalau hari ini ditraktir oleh Bunda Shindy, besok ditraktir sama Icis, insya Allah," ungkap Oki Setiana Dewi.
Baca Juga:MTI: Penggunaan Tol Trans Jawa Masih Jadi Jalur Favorit Selama Mudik Lebaran
Lalu Ria Ricis merespon bahwa sang suami Teuku Ryan saat itu tak hadir karena behalangan, bukber bersama teman-temannya. Seolah menunjukkan suaminya memang berhalangan hadir, bukan sedang ada masalah.
"Dia (Ryan) hari ini lagi buka puasa di tempat mobil-mobilnya dia tuh," ucapnya.
Ria Ricis juga meminta doa baik dari masyarakat untuk rumah tangganya dengan Ryan.
"Doain aja semoga semuanya baik-baik aja, doain ya semoga semuanya sehat-sehat aja."
"Intinya kita berprasangka baik kepada Allah terus, insya Allah, Allah selalu melindungi kita," beber Ricis.
Shindy sang kakak, dalam kesempatan berbeda mengaku rumah tangga adiknya itu baik-baik saja. Dan menyinggung perihal privasi tiap rumah tangga yang berbeda.
"Kita kan punya keluarga intinya masing-masing ya."
"Jadi kita mungkin ada sesuatu yang kalau misalnya ada problematika, pasti ada yang dijaga privasinya."
"Ada yang kalau tentang keluarga besar, kita sharing bersama," ujar Shindy.
Baik Ria Ricis maupun keluarga kompak berfikiran positif bahwa tidak ada masalah apapun dalam rumah tangganya dan menyerahkan segela urusan kepada Allah SWT.